PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Petugas jaga Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Pekanbaru Ricky Kurniady menerima penghargaan khusus dari Kepala Rutan Erwin Saleh Siregar, Senin (10/4). Ricky dianggap berprestasi atas ketelitiannya dalam menjalankan tugas, hingga berhasil menggagalkan upaya penyeludupan narkotika ke dalam rutan.
Penyerahan itu dilakukan secara simbolis usai apel rutin pagi kemarin dihadapan para pegawai rutan tersebut. Erwin menyebutkan, penghargaan tersebut merupakan apresiasi atas integritas Ricky sebagai abdi negara.
''Penghargaan ini merupakan apresiasi untuk pegawai yang menunjukkan prestasi dan integritas dalam menjalankan tugas. Semoga dengan penghargaan yang diberikan ini menjadi motivasi bagi kita semua,'' kata Erwin usai apel pagi itu.
Erwin berharap, dengan adanya penghargaan dan perhatian khusus kepada pegawai yang berprestasi, akan memberikan semangat kepada seluruh pegawai Rutan Kelas I Pekanbaru. Seluruh pegawai menurutnya harus selalu memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugas.
''Sebaliknya jika ada yang melanggar aturan, saya tidak akan segan-segan menegur, memberika hukuman, atau jika perlu dilakukan pembinaan sesuai dengan apa yang dilakukannya,'' tegas Erwin.(end)